Kamu yang senang mempelajari dinosaurus tentu hafal beberapa jenis dinosaurus.Ayo apa saja yang kamu ingat dari dinosaurus yang terkenal itu? Yuk kita lihat lagi dinosaurus yang penampilannya sangat mudah diingat. Entah dari film atau sumber lain, kamu pasti ingat deh.. pernah melihat mereka.
1. Tyrannosaurus Rex
T-Rex. Pngdownload.id |
Tyrannosaurus rex atau T-rex bisa dibilang sebagai spesies dinosaurus paling populer di dunia, lho. Reputasi mereka sebagai predator raksasa ganas membuatnya sangat terkenal. Gak heran jika mereka sangat sering muncul dalam film, bahkan film animasi sekalipun.
Penampilan mereka juga sangat unik: berdiri tegak dengan dua kaki; punya rahang yang besar dan penuh gigi tajam; tapi juga memiliki dua tangan kecil yang seolah gak berfungsi. Laman National Geographic menyebut bahwa bisa jadi tangan mungil itu ada fungsinya yaitu untuk mencabik mangsa atau untuk menahan pasangannya saat kawin.
2. Velociraptor
Dinosaurus yang satu ini juga sangat populer. Penampilan dan keganasannya konon mirip seperti T-rex, namun berukuran jauh lebih kecil dan gerakannya jauh lebih cepat. Nama Velociraptor sendiri dalam bahasa latin berarti 'pencuri yang gesit'.
Namun, tahukah kamu bahwa ukuran dan penampilan Velociraptor sebenarnya tidak seperti yang digambarkan di film? Live Science menyebut bahwa mereka berbulu seperti burung dan tingginya hanya mencapai 0,5 meter, jauh lebih pendek dari manusia dewasa.
Mereka juga lebih suka berburu hewan yang lebih kecil, seperti mamalia kecil, reptil, amfibi, bahkan serangga.
3. Brontosaurus
Kamu juga pasti mengenal sejenis dinosaurus herbivor yang berbadan besar dan berleher panjang. Dinosaurus seperti itu disebut Sauropoda. Ada banyak jenis Sauropoda dan Brontosaurus adalah salah satu jenis yang paling terkenal. Nama Brontosaurus sendiri ternyata punya arti yang keren yaitu 'kadal petir'. Wah... wah.. menggelegar dong hihihi...
Yang paling khas dari mereka tentu ukurannya yang besar dengan panjang hingga 27 meter dan berat 38 ton. Woooow...!! Uniknya, Brontosaurus sempat dikira hanya sebagai salah satu spesies Apatosaurus. Namun, penelitian lanjutan menunjukkan bahwa mereka memang adalah jenis dinosaurus tersendiri yang berbeda.
4. Stegosaurus
Dinosaurus yang satu ini pun memiliki penampilan yang sangat ikonik dengan lempeng duri-duri di sepanjang punggungnya. Duri-duri itu merupakan bagian dari kerangka mereka. Menurut Live Science, duri-duri tersebut berfungsi untuk menarik perhatian pasangannya saat musim kawin.
Ukuran yang besar juga jadi ciri khusus dinosaurus ini. Ukuran mereka bisa mencapai 9 meter dan berat lebih dari 3 ton. Uniknya, ukuran otak mereka terbilang sangat kecil jika dibandingkan dengan tubuhnya. Bentuk dan ukuran otaknya diperkirakan hanya seperti sebuah hot dog yang melengkung.
5. Triceratops
Dinosaurus bertanduk yang satu ini juga pasti kamu kenal. Nama Triceratops secara harfiah berarti 'wajah bertanduk tiga' dan memang tiga tanduknya itulah yang jadi ciri khas mereka. Tengkoraknya yang dilengkapi lempeng besar seperti perisai juga membuat penampilan mereka sangat mudah dikenali.
Ukuran Triceratops diperkirakan hampir sama dengan gajah afrika. Panjangnya mencapai 9 meter, sementara bobotnya bisa mencapai lebih dari 7 ton. Kepala mereka sangat besar, salah satu yang terbesar di antara seluruh hewan darat.
Spesimen tengkorak terbesar yang pernah ditemukan mencapai panjang 2,5 meter, sedangkan tanduknya bisa mencapai panjang 1 meter.
6. Ankilosaurus
Dibanding Stegosaurus dan Triceratops, Ankilosaurus ini dikenal memiliki perisai yang lebih dahsyat. Mereka sering kali disamakan seperti tank hidup karena bagian punggungnya dilapisi deretan tulang keras berbentuk seperti bonggol besar. Bahkan, T-rex pun pasti kesulitan menembus pertahanan baja dinosaurus ini.
Seakan belum cukup tangguh, Ankilosaurus juga memiliki senjata lain pada ekornya yaitu tulang keras dan besar yang bisa diayunkan ke kaki predator. Berat tulang tersebut bisa mencapai 5 kg dan bisa menyebabkan luka serius pada dinosaurus yang terkena hantamannya. Singkatnya, Ankilosaurus memiliki sistem pertahanan yang sangat kuat!
7. Spinosaurus
T-rex sudah cukup menyeramkan, tapi mereka bukan dinosaurus predator terbesar yang pernah hidup. Gelar itu adalah milik Spinosaurus yang memiliki ciri khas sirip besar pada bagian ekornya. Mereka bukan saja dinosaurus predator terbesar, tapi juga karnivor darat terbesar yang pernah hidup di bumi!
Memangnya seberapa besar mereka? Britannica menyebut bahwa panjang dinosaurus ini bisa mencapai 18 meter dan berat 22 ton. Tengkoraknya saja bisa tumbuh sepanjang 1,75 meter. Dengan ukuran sebesar itu, mereka sebenarnya mampu membunuh dinosaurus besar. Namun, ilmuwan memperkirakan bahwa mereka adalah pemakan ikan.
8. Pteranodon
Dinosaurus yang bisa terbang juga umumnya cukup populer. Salah satu yang paling terkenal adalah Pteranodon. Secara teknis, sebenarnya mereka tidak termasuk dinosaurus, melainkan hewan dari keluarga Pterosauria, reptil terbang kerabat dekat dinosaurus. Umumnya, mereka dianggap sebagai bagian dari dinosaurus juga.
Pteranodon berhabitat di kawasan yang sekarang menjadi Amerika Utara. Bentang sayap mereka mencapai 6 meter dan beratnya bisa mencapai 36 kg. Mereka tidak memiliki gigi sehingga mereka memakan mangsanya yaitu ikan dengan cara langsung menelannya.
Itulah delapan jenis dinosaurus yang memiliki penampilan paling ikonik. Kamu pasti mengenal atau setidaknya pernah melihat mereka semua, bukan? Kalau menurutmu, yang mana yang paling menakjubkan?